Baru-baru ini kita digegerkan dengan pembakaran bendera bertuliskan kalimat “La Ilaha Illah” oleh oknom sebuah organisasi kepemudaan. Kejadian itu viral di media sosial. Para netizen mengecam karena dianggap melecehkan Kalimat Tauhid.
Pihak
yang membakar mengklarifikasi, aksi pembakaran itu bukan untuk menghinakan Kalimat
Tuhid. Pembakaran itu hanya ingin memusnahkan bendera ormas terlarang di
Indonesia. Ada pula yang mengatakan untuk menjaga kalimat mulia itu agar tidak
diinjak-injak.
Dari
pada kita berdebat dan saling membenarkan diri, yuk kita tengok
keutamaan-keutamaan kalimat “La Ilaha Illah”. Agar kita bisa semangat untuk
istikamah membacanya dan menancapkan maknanya dalam hati.
Berikut
ini 5 keutamaan yang akan kita dapatkan jika kita mengucapkan kalimat yang
disebut Kalimat Tauhid ini.
1 1. Menjadi orang
paling bahagia kelak di hari kiamat
Rasulullah
ditanya, “Wahai Rasulullah, siapakah orang yang paling bahagia sebab
mendapat syafaatmu di Hari Kiamat?”
Rasulullah menjawab sambil memuji Abu Hurairah, “Sungguh saya sudah mengira
wahai Abu Hurairah, tidak akan ada seorang pun yang bertanya tentang hadis ini
yang lebih dulu darimu, karena saya melihat engkau begitu semangat mencari
hadis. Paling bahagianya manusia karena syafaatku pada hari kiamat adalah orang
yang mengucapkan “La Ilaha Illallah” murni dari hatinya.” (HR. Imam Bukhari)
Jadi,
orang yang membaca “La Ilaha Illallah” dengan tulus dari hati dan benar-benar
mengakui bahwa tiada Tuhan selain Allah, kelak dia akan menjadi orang yang
paling bahagia.
2 2. La Ilaha Illallah adalah paling utamanya dzikir
“Paling
utamnya dizkir adalah “La Ilaha Illallah.” (HR. Imam Bukhari)
Dzikir
“La Ilaha Illallah” adalah paling utamanya dizikir. Karena kalimat ini adalah
dasar dari dzikir-dzikir yang lain. Orang berdzikir itu karena mengakui bahwa
Tuhannya hanya Allah. Hal ini terkandung dalam Kalimat Tauhid tersebut.
3 3. Lebih berat dari
langit, bumi, dan isinya
Rasulullah
bercerita bahwa Nabi Musa berkata, “Wahai Tuhan, ajari aku sesuatu yang bisa
saya buat berdizikir kepadamu atau berdoa kepadamu.”
Allah
berfirman,”Katakanlah “La Ilaha Illallah!””
Nabi
Musa berkata lagi,”La Ilaha Illa Anta Ya Rab (Tidak ada tuhan selain Engkau
Tuhan), tapi aku ingin yang khusus untukku.”
Allah
berkata,”Wahai Musa, andaikan langit dan isinya selain aku, serta bumi yang
tujuh diletakkan di sebuah sisi timbangan lalu “La Ilaha Illallah” diletakkan
di sisi yang lain, niscaya kalimat “La Ilaha Illallah” akan menang”. (HR. Imam
Hakim)
Jika
langit, bumi, serta isinya (yang selain Allah) ditimbang dan lawannya adalah
kalimat “La Ilaha Illallah”, maka “La Ilaha Illallah” pasti menang.
4 4. Orang yang meninggal setelah membaca “La Ilaha Illallah”
akan masuk Surga
“Tidak
seorang hamba pun yang mengucapkan “La Ilaha Illallah” kemudian meninggal atas
itu kecuali akan masuk Surga.” (HR. Imam Baihaqi)
Sering kan kita
menghadiri orang yang akan meninggal. Kiai dan ustadz biasanya membisikkan Kalimat
Tauhid di telinganya. Tujuannya agar si calon mayit meninggal dan Kalimat
Tauhid menjadi kata-kata terakhirnya. Kalimat itu akan menjaminnya untuk masuk
Surga.
5 5. Akan dikeluarkan
dari neraka
“Akan
keluar dari neraka orang yang mengucapkan “La Ilaha Illallah” dan di hatinya
ada seberat Syair (gandum) dari kebaikan dan akan keluar dari neraka
orang yang mengucapkan “La Ilaha Illallah” dan dihatinya ada seberat Burroh
(sebuah biji yang lebih kecil dari Syair) dari kebaikan dan akan keluar dari
neraka orang yang mengucapkan “La Ilaha Illallah” dan di hatinya ada seberat Dzarrah
(sesuatu yang terkecil) dari kebaikan.” (HR. Imam Bukhari)
Jadi,
orang yang beriman kepada Allah dan Rasulnya lalu memngucapkan Kalimat Tauhid,
serta memiliki kebaikan dalam hatinya walaupun sedikit, dia kelak akan
dijauhkan dari api neraka.
Itulah 5 keutamaan yang
akan kita peroleh jika kita mengucapkan Kalimat Tauhid. Semoga kita istikamah
baca ya!
Post a Comment
Tinggalkan komentar anda....!